Posts

[Jawa Kuno] #003 Pronomina Persona dan Posesif (Kata Ganti Orang dan Kepunyaan) − Personal and Possesive Pronouns

Image
Pronomina bahasa Jawa Kuno berdasarkan bukunya Romo Zoetmoelder, Bahasa Parwa I, setidaknya terdiri dari tiga: Kata Ganti Orang Kata Ganti Penunjuk Kata Ganti Penentuan (kata ganti kepunyaan / posesif) ORANG PERTAMA TUNGGAL 1. Aku Kata  aku , merupakan kata asli nusantara dan juga digunakan dalam bahasa Jawa Kuno. Sampai sekarang kata  aku  sebagai kata ganti orang pertama juga masih digunakan dalam bahasa Jawa Baru bentuk Ngoko, dan bahasa Indonesia. Bentuk kepemilikan dari kata  aku  antara lain: -ngku (untuk akhiran vokal) dan -ku (untuk akhiran konsonan), apabila konsonan akhir tersebut juga  k,  maka diberi satu  k  saja, karena dalam bahasa Jawa Kuno tidak mengenal konsonan dobel. Bapangku   − Ayahku   − My Father / Father of me Anaku   − Anakku   − My Child / Child of me Ngaranku   − Namaku   − My Name / The Name of me 2. Hulun, Ahulun, Nghulun Kata  nghulun  dan bentuk kata yang berbeda darinya lebih banyak